Sunday, December 26, 2010

Resep Tongkol Mercon Sedap

 Resep Tongkol Mercon sedap

 

Bahan -bahan Tongkol Mercon Sedap:


1. Daging Tongkol 500g (dari daging tongkol segar ukuran sedang sekitar 1kg)

2. Cabe rawit merah 125g

3. lengkuas  4cm

4. jahe 2cm

5. daun salam 2 lembar

6. bawang merah 70g

7. bawang putih 50g

8. daun jeruk 5 lembar

9. serei 1

10. gula merah 30g

11. kecap manis 1sdm

12. garam 2 sdt

13. air 350ml

14. minyak untuk menumis, dan menggoreng

jika mau bisa ditambahkan penyedap rasa

Cara Memasak tongkol mercon sedap


1. Ikan dicuci, dibersihkan , disayat diambil dagingnya saja,  potong kotak -kotak sesuai selera.

2. Jika mau digoreng setengah matang dulu bisa supaya ikan tidak hancur

3. bumbu halus: haluskan lengkuas, jahe, bawang putih, bawang merah, serei , cabe

4. Tumis  bumbu halus dengan minyak secukupnya

5. masukan daun salam, daun jeruk, gula merah, garam, kecap manis

6. setelah harum, masukan ikan , dan air

7. aduk terus, hingga air sudah tidak ada

No comments:

Post a Comment